Monday, February 27, 2017

Konfigurasi Samba Server Pada Debian 8


Danarweb | Ada banyak cara untuk Sharing data atau bertukar data antar perangkat komputer. Mulai dari cara yang paling culun seperti dengan cara manual menggunakan Flashdisk, sampai dengan cara yang lebih advance mennggunakan FTP server. Nah dalam jaringan komputer juga mengenal berbagai cara untuk sharing data, salah satunya adalah dengan aplikasi Server bernama Samba, dimana Samba ini memiliki kelebihan yaitu bisa sharing data dengan banyak komputer sekaligus.

Pengertian

Menurut Wikipedia, Samba adalah program yang bersifat open source yang menyediakan layanan berbagi berkas (file service) dan berbagi alat pencetak (print service), resolusi nama NetBIOS, dan pengumuman layanan (NetBIOS service announcement/browsing). Sebagai sebuah aplikasi file server, Samba mengizinkan berkas, alat pencetak, dan beberapa sumber daya lainnya agar dapat digunakan oleh banyak pengguna dalam keluarga sistem operasi UNIX, dan mengizinkan interoperabilitas dengan sistem operasi Windows. Samba dibuat berdasarkan protokol Server Message Block (SMB), oleh Andrew Tridgell.

Latar belakang

Sharing data adalah salah satu hal yang paling sering dilakukan oleh User diseluruh dunia. untuk keperluan sharing data berskala kecil seperti rumahan biasanya cukup hanya dengan aplikasi FTP, namun untuk komunitas sharing yang memiliki Lingkup yang besar macam perusahaan membutuhkan sebuah aplikasi sharing data yang bisa digunakan secara beramai-ramai juga, yaitu dengan Samba server.

Alat dan bahan

  1. Server yang sudah terinstall OS Debian dan sudah terkoneksi dengan Internet atau repository Lokal.
  2. PC Client yang sudah terhubung ke Server, digunakan untuk meremote dan melakukan konfigurasi Samba Server. 

Jangka waktu

Proses Installasi dan konfigurasi Samba server biasanya selesai dalam waktu kurang dari setengah jam, tergantung kecepatan koneksi dan keadaan hardware.

Tahap pengerjaan

Masuk ke PC Client lalu remote Debian server milikmu menggunakan SSH atupun telnet.
install program bernama Samba pada Server dengan cara mengetikan perintah berikut:
apt-get install samba
Konfigurasikan samba yang baru saja kita intsall tadi dengan cara mengetikan perintah berikut
nano /etc/samba/smb.conf

 pada bagian yang paling bawah tambahkan beberapa baris berikut:
[danar-binusa.net]
path = /home/samba
browseable = yes
writeable = yes
guest ok = no
public = no
read only = no
security = user
lalu save dengan cara tekan Ctrl+X lalu Y lalu Enter
Keterangan :
path = /home/samba : Artinya file akan disimpan di folder /home/samba
browseable = yes : berarti bisa dilihat oleh publik
security = share : berarti tanpa menggunakan password
writeable = yes : berarti dapat ditulis dapat di tambahkan file atau folder dari client yang membuka , jika no maka kebalikannya
guest ok = no : berarti ijin untuk tamu atau tanpa password jika yes jika no maka kebalikanya
read only = no : berarti tidak hanya dapat dilihat, dan disalin. Jika yes maka kebalikanya.
 Buat user Samba baru dengan cara mengetikan perintah berikut:
#smbpasswd -a danar


masukan password yang ingin kamu gunakan


Buat direktory untuk Samba tadi, apabila kamu tadi mengarahkan ke dierktory yang sebelumnya sudah dibuat, maka tahap ini lewati saja. cara membuat direktori adalah:
mkdir /home/samba

Berikan izin kepada User agar bisa ikut menambahkan file juga ke folder Samba tadi dengan cara:
 chmod -R 777 /home/samba

 Cara mengakses Samba Server pada PC client adalah dengan cara masuk ke Files lalu masukan smb://[ip server] misalnya smb://192.168.4.2 pada address bar


Ok apabila sudah mucul halaman seperti pada gambar diatas, berarti konfigurasi Samba sudah sukses tanpa halangan :D.

Kesimpulan

Setelah proses installasi dan konfih=gurasi Samba server sukses, maka para Client bisa langsung melihat, menyalin, dan menambah data ada direktori Samba tadi. Syaratnya dalah Client sudah terubung ke server dan sudah berhasil Login menggunakan username Samba.

itulah post tentang Konfigurasi Samba Server Pada Debian 8 Semoga kamu terbantu. apabila kamu megalami permasalahan atau terdapat bagian yang kamu tidak mengerti silahkan berkomentar.


EmoticonEmoticon